Bisnis

Tips Memilih Kerah Busana Untuk Memaksimalkan Kalung Berlian Mewah

Berlian melekat dengan image mewah dengan desain sederhana sekalipun. Hal ini bisa disebabkan harganya yang fantastis sehingga tidak semua orang berkesempatan memilikinya. Perhiasan cantik dan mewah ini secara otomatis dapat menunjukkan status sosial penggunanya. Menggunakan kalung berlian mewah tentu harus didukung dengan pemilihan busana yang tepat. Busana dengan model terlalu menutup area leher harus dihindari karena dapat menghalangi tampilan kemewahan berlian tersebut.

Rekomendasi Model Kerah Untuk Memaksimalkan Kalung Berlian

kalung berlian mewah
kalung berlian mewah

Kamu bisa memilih menggunakan beberapa baju dengan kerah seperti di bawah ini agar dapat mendukung keindahan kalung yang kamu gunakan.

Model Kerah Sweetheart

Busana model ini biasanya off shoulder namun pada bagian dada berbentuk seperti hati. Umumnya, model busana seperti ini kerap digunakan untuk menghadiri pesta. Karena lebih banyak mengekspos area leher dan pundak maka kamu bisa gunakan kalung berlian pendek seperti kalung collar. 

Model kalung kolar yang lebar atau bertumpuk akan semakin memukau penampilanmu. Agar terlihat proporsional dan tidak terlalu heboh sebaiknya kamu memilih model busana sederhana namun tetap elegan. Kombinasi kalung dan busana tersebut akan membuat orang yang melihat melongo kagum.

Model Kerah Kotak

Busana dengan kerah kotak juga lebih banyak ekspos area leher sehingga jika menggunakan kalung akan terlihat jelas. Selain itu, pemilihan model kalung yang tepat juga dapat menjadi perpaduan yang sempurna.

Kamu bisa menggunakan kalung choker sehingga terlihat lebih kekinian dan stylish. Namun, jika kamu ingin menonjolkan sisi glamor maka bisa gunakan pula kalung bertumpuk atau kalung choker. Rekomendasi kalung model kalung lainnya untuk busana model kerah kotak adalah kalung princess yang akan menghadirkan sisi anggun dan elegan.

Model Kerah Turtleneck

Model busana turtleneck biasa digunakan untuk para wanita yang berhijab. Meskipun model busana tersebut menutup rapat area leher dan pundak namun bukan berarti kamu tidak bisa menggunakan perhiasan untuk menghiasi leher, lho. 

Gunakan kalur ukuran panjang seperti model kalung opera untuk menambah kesan stylish pada penampilanmu. Kamu yang berani dan penuh percaya diri juga bisa menggunakan kalung larian dan melingkarkannya hingga telihat seperti layer. Kalung lariat ini umum digunakan oleh para model ketika sedang memperagakan busana.

Model Kerah Sabrina

Busana kerah Sabrina biasanya banyak digunakan oleh mereka yang kurang begitu suka tampil terbuka. Kerah Sabrina bisa dikatakan elegan karena mengekspos area pundak dan leher. Pancarkan auramu dengan menggunakan kalung yang sesuai dengan model baju ini. 

Kamu bisa menggunakan kalung ukuran pendek yang menjuntai hingga pangkal leher. Agar kalung tersebut dapat menjutai dengan indah dan membentuk melengkung seperti huruf V maka tambahkan liontin. Hal tersebut juga dapat kamu gunakan untuk memaksimalkan kalung dengan desain yang sederhana.

Model Kerah V-neck

Mereka yang suka menggunakan busana kerah V-neck umumnya memiliki kepribadian dewasa, agun dan tegas. Mengingat fokus utama model busana ini adalah area dada maka dukung dengan menambahkan kalung ukuran sedikit panjang. Pastikan panjang kalung tersebut menjuntai hingga area belahan dada. Sematkan pula liontin akan kalung dapat menjutan dengan memberikan aksen V sehingga menyatu dengan busana yang dikenakan.

Eclat Collection Mondial Jeweler 

Kamu suka tampil gaya dengan menggunakan perhiasan bisa memilih kalung Eclat koleksi terbaru Mondial Jeweler. Kamu bisa menggunakan kalung ini untuk segala jenis acara.

Kalung berlian diatas memiliki ukuran sedang sehingga lebih mudah untuk dipadankan dengan berbagai macam busana.